Rabu, 02 Maret 2011

Majas
1. Alegori
Alegori adalah majas atau gaya bahasa yang menyatakan sesuatu dengan cara
lain melalui kiasan atau penggambaran yang membentuk suatu kesatuan yang utuh.
Majas ini biasanya mengandung pesan moral yang baik bagi kita.
Contoh: 1. Perkawinan adalah suatu usaha untuk mengarungi bahtera kehidupan.
Suami harus mampu menggayuh dayung. Istri harus pandai mengendalikan
kemudi.
2. Perjalanan hidup manusia seperti sungai yang mengalir menyusuri
tebing-tebing, yang kadang-kadang sulit ditebak kedalamannya, yang
rela menerima segala sampah, dan yang pada akhirnya berhenti ketika
bertemu dengan laut.
3. Berhati-hatilah dalam mengemudikan bahtera kelangsungan kehidupan
keluargamu, sebab lautan kehidupan ini penuh ranjau, topan yang
ganas, batu karang, dan gelombang yang setiap saat dapat
menghancurkleburkan. Oleh karena itu, nakhoda harus selalu seia
sekata dan satutujuan agar dapat mencapai pantai bahagia dengan
selamat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar